MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com

2 Fast 2 Furious




2 Fast 2 Furious merupakan sebuah film Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 2003. Film yang disutradarai oleh John Singleton ini pemainnya antara lain ialah Paul Walker, Tyrese Gibson, Eva Mendes, Cole Hauser, James Remar, Ludacris, dan Devon Aoki.
Film ini dirilis pada tanggal 6 Juni 2003 di Amerika Serikat dan 23 Agustus 2003 di Jepang.

2 Fast 2 Furious
2 Fast 2 Furious film poster Sutradara John Singleton Produser Lee Mayes
Neal H. Moritz Penulis Michael Brandt
Derek Haas Pemeran Paul Walker
Tyrese Gibson
Eva Mendes
Cole Hauser
James Remar
Chris 'Ludacris' Bridges
Devon Aoki Distributor Universal Pictures Tanggal rilis Bendera Amerika Serikat 6 Juni 2003
Bendera Jepang 23 Agustus 2003 Durasi 101 menit Negara Bendera Amerika Serikat Amerika Serikat
Bendera Jepang Jepang Bahasa Inggris
Spanyol Anggaran ~ US$76,000,000 Prekuel The Fast and the Furious Sekuel The Fast and the Furious: Tokyo Drift

Alur cerita

Brian O'Conner, seorang polisi dari film pertama, sedang dalam pelarian karena dia membiarkan Dominic Toretto kabur. Ia pergi ke Miami untuk memulai hidup baru. Di sini dia berteman dengan Tej Parker seorang mantan pebalap jalan, Jimmy seorang ahli penyetelan mobil yang terkenal, begitu juga dengan Suki yang juga seorang pebalap jalanan. O'Conner sekarang dikenal dengan nama panggilan "Peluru", dan menguasai jalanan dengan Nissan Skylinenya, seperti yang Toretto lakukan di film pertama. Dia bertanding dengan pebalap seperjuangan dalam taruhan tinggi untuk mendapat uang menggunakan keahlian yang dia pelajari saat menjadi anggota geng Toretto yang sekarang sudah pecah.
Satu malam setelah menang balapan, dia tertangkap oleh agen bea-cukai Amerika serikat setelah mobilnya dilumpuhkan oleh alat ESD (Alat pengacau Kelistrikan) berbentuk panah yang ditembakkan oleh Agen Markham. Dia tertangkap dan mantan bosnya di FBI, Agen Bilkins membuat perjanjian dengannya sambil berkata bahwa dengan melakukan sebuah misi, catatan kejahatannya akan dibersihkan. Kemudian, O'Conner dan Bilkins pergi ke kota Barstow di California dimana O'Conner bertemu teman masa kecilnya sekaligus bekas narapidana, Roman Pearce. Bersama, misi mereka menyangkut penyamaran sebagai pebalap jalanan untuk raja narkoba asal Argentina bernama Carter Verone dengan pertolongan Monica Fuentes, seorang agen bea cukai yang menyamar sekaligus orang yang disukai oleh Carter. Mereka memenangkan "audisi" berupa balapan dengan denda tinggi dan memulai perjanjian dengan Verone.
Ini merujuk kepada beberapa pertunjukkan mobil sepanjang film, seiring pula dengan balap mobil. O'Conner dan Pearce mulai menyatakan masalah besar yang ada pada mereka dan meminta Tej untuk membuat balapan "pink slip" yang mempertaruhkan STNK mobil. O'Conner dan Pearce memenangkan Yenko camaro tahun 1969 milik Korpi dan Dodge Challenger milik Darden. Pada malam itu pula mereka pergi ke klub malam milik Verone dan mulai menyiksa seorang polisi bernama Whitworth sampai membuat "jendela 15 menit" untuk menjaga supaya polisi Miami tidak memburu Brian dan Roman jadi mereka bisa membawa uangnya. Dia menggunakan tikus yang terperangkap dalam toples yang dipanaskan untuk menakutkannya. Paginya mereka berangkat untuk menjalani misinya dalam Mitsubishi milik Brian dan Roman dengan uang Verone di bagasi mobil masing-masing dan dua pendamping bersama mereka. Selama proses pembawaan uang, Detektif Whitworth memanggil banyak polisi yang sudah ditunggunya di dekat tempatnya. Para polisi mengepung daerah depan bengkel jadi Roman dan Brian serta teman-teman pembalapnya memakai taktik "berpencar" supaya Brian dan Roman bisa menyelinap ke Camaro dan Challenger mereka untuk melanjutkan misi, dan Brian mempersilakan Tej mengendarai Lancer Evo 7 miliknya dan Roman mempersilakan Suki mengendarai Eclipse Spydernya. Gelombang pertama yang keluar dari bengkel adalah lima buah Dodge Ram untuk menggilas mobil-mobil polisinya, lalu lusinan mobil balap keluar bersama O'Conner dan Roman dengan Camaro dan Challenger masing-masing. Saat mereka mendekati tujuan mereka, Roman mengusir pendampingnya dengan menyalakan pelontar kursi buatan sendiri yang dibuat dengan satu botol nitrogen oksida/NOS. Saat pendamping Brian mengatakan ada perubahan tujuan, Brian membuat kesalahan fatal sekaligus membuka penyamarannya dan Monica. Verone berkata pada si pendamping untuk mengeksekusi Brian, tetapi Pearce menyelamatkan Brian di saat-saat terakhir. Verone mencoba kabur dengan kapal pesiarnya setelah memberitahu Monica kalau Verone sudah tahu bahwa Monica adalah seorang agen bea cukai yang menyamar. Ketika menumpang kapal pesiarnya dia memojokkan Monica soal kesalahannya menginformasikan bea cukai Amerika Serikat bahwa Verone akan kabur lewat bandara yang ditinggalkan. Akhir film terjadi dengan Camaro yang Brian kendarai melompati gundukan di dekatnya dan mendarat di atas kapal pesiarnya untuk menyelamatkan Monica. Pada akhirnya Verone ditangkap dan kopor-kopor berisi uang itu diambil FBI, selamat untuk jumlah yang tak diketahui yang sebenarnya diambil sedikit secara rahasia oleh Brian dan Pearce juga melakukan hal yang sama. Pearce memutuskan untuk tinggal di Miami dengan Brian dan menyarankan untuk membuka bengkel dengan uang curian tersebut.


Pemain


pemain utama

 
Paul Walker
Paul William Walker IV (lahir 12 September 1973; umur 37 tahun) merupakan seorang aktor berkebangsaan Amerika Serikat. Dia bermain di film utamanya seperti Joy Ride, Running Scared, dan Eight Below. Dia dilahirkan di Glendale, California. Dia berkarier di dunia film sejak tahun 1985.

Filmografi

Tahun Film Sebagai
1987 Monster in the Closet "Professor" Bennett
Programmed to Kill Jason
1994 Tammy and the T-Rex Michael
1998 Meet the Deedles Phil Deedle
Pleasantville Skip Martin
1999 Varsity Blues Lance Harbor
She's All That Dean Sampson
2000 The Skulls Caleb Mandrake
2001 The Fast and the Furious Brian O'Conner
Joy Ride Lewis Thomas
2003 2 Fast 2 Furious Brian O'Conner
Timeline Chris Johnston
2004 Noel Mike Riley
2005 Into the Blue Jared
2006 Running Scared Joey Gazelle
Eight Below Jerry Shepard
Flags of Our Fathers Hank Hansen
2007 The Death and Life of Bobby Z Tim Kearney
2008 The Lazarus Project Ben Garvey
2009 Fast & Furious Brian O'Conner
2010 Bone Deep TBA




 

Tyrese Darnell Gibson (lahir 30 Desember 1978) merupakan seorang aktor dan penyanyi berkebangsaan Amerika Serikat. Dikenal dengan nama Tyrese. Dia dilahirkan di Los Angeles, California. Berkarier di dunia film sejak tahun 1998.

Diskografi

Filmografi


















Eva Mendes (lahir 5 Maret 1974[1]) merupakan seorang aktris berkebangsaan Amerika Serikat yang menjadi terkenal saat bermain di film utamanya seperti 2 Fast 2 Furious, Hitch, Training Day, Ghost Rider, dan We Own the Night. Dia dilahirkan di Miami, Florida. Dia berkarier di dunia film sejak tahun 1998.

Filmografi

Tahun Judul Sebagai Catatan
1998 Children of the Corn V: Fields of Terror Kir
A Night at the Roxbury Bridesmaid
1999 My Brother the Pig Matilda
2000 The Disciples Maria Serranco
Urban Legends: Final Cut Vanessa Valdeon
2001 Exit Wounds Trish
Training Day Sara Harris
All About The Benjamins Gina
2003 2 Fast 2 Furious Monica Fuentes
Once Upon A Time In Mexico Ajedrez
Out Of Time Alex Diaz Whitlock
Stuck on You April
2005 Hitch Sara Melas
The Wendell Baker Story Doreen
3 & 3 Gabriella
2006 Trust the Man Faith
2007 Ghost Rider Roxanne Simpson
Knocked Up Herself (uncredited)
We Own the Night Amanda Juarez
Live! Katy
Cleaner Ann Norcut
2008 The Women Crystal Allen
The Spirit Sand Saref
2009 Bad Lieutenant TBA filming





Christopher Brian Bridges (lahir di Champaign, Illinois, Amerika Serikat, 11 September 1977; umur 33 tahun) atau lebih dikenal dengan Ludacris merupakan seorang aktor dan penyanyi rap berkebangsaan Amerika Serikat yang menjadi terkenal saat masuk 40 besar, 25 besar di bidang musik. Dia dilahirkan di Champaign, Illinois. Dia berkarier di dunia film sejak tahun 1998.

Diskografi


Filmografi





0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

alif nugroho. Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © / four headset comunity

Template by : Urang-kurai / powered by :blogger